Mau Belajar Cara Yang Benar Untuk BENAR-BENAR Menghasilkan Uang Lewat Internet??

Klub Bisnis Internet Berorientasi Action

Ingin Men-Share artikel ini?

Bila Anda merasa artikel ini bermanfaat, anda boleh sharing artikel ini ke teman, kerabat atau saudara anda lewat facebook. Caranya mudah. Tinggal meng-klik gambar "Share on Facebook" yang ada di bagian akhir tiap artikel. Semoga bermanfaat :)

Jumat, 20 November 2009

3 Orang Di Tepi Sungai

3 orang di tepi sungai?
Lagi ngapain?
Silahkan membaca lebih lanjut.. :)


3 orang sedang berdiri di pinggir sungai. Konon kabarnya di pinggir sungai tersimpan harta karun yang telah terkubur ratusan tahun. Ketiga pemuda ini ingin membuktikannya. Mereka sudah bosan dengan hidupnya yang susah. Mereka ingin merubah nasibnya.

Masalahnya…tidak ada perahu.
Bagaimana mau menyeberang?

Pemuda 1 : “ Tidak ada perahu bagaimana mau menyeberang?”
Pemuda 2 : “ Benar…Gimana nih”
Pemuda 3 : “ Ya kita buat perahunya…Ayo bantu aku”


Pemuda 1 tidak jadi membantu temannya. “Aku mana bisa membuat perahu” , pikirnya. “Kalaupun jadi, nanti hasilnya jelek. Bocor di sana-sini.”
“Kalaupun perahunya gak bocor, gimana kalo tiba-tiba arus sungainya menjadi deras?”
“Gimana kalo harta karun itu cuma mitos? Aku tidak mau pulang dengan tangan kosong”
“Daripada buang-buang waktu lebih baik aku duduk di sini saja”
“Sialan! Koq bisa ga ada perahu sih”
“Sialan! Koq harta karunnya harus di seberang sungai segala sih!!”


Pemuda 2 juga tidak membantu temannya. Dia memilih duduk di tepi sungai, menikmati angin yang lembut dan sejuk.
“Buat perahu? Malas ah…”
Besok saja…Sekarang mumpung cuacanya lagi bagus, enak santai dulu”
“Kalo udah dapat harta karun nanti, mau dipakai buat apa ya?”
”Oh ya..Bangun rumah dulu..Yang sangat megah”
“ Trus aku juga akan segera menikah..Pestanya harus sangat mewah”
“ Kalo udah kaya nanti, aku akan dihormati semua orang di kampungku”


Pemuda 3 juga sudah tidak sabar ingin jadi orang kaya. Dia membayangkan berbagai hal menyenangkan yang akan dilakukannya setelah mendapat harta karun itu. Dan itu semakin memotivasinya untuk segera menyelesaikan pekerjaannya. Dengan giat, dia membangun perahunya sedikit demi sedikit.
“Apa sih yang dipikirkan teman-temanku? Yang satu mengeluh sepanjang hari, yang satu senyum-senyum sendiri”

Perahunya jadi. Pemuda 3 segera berlayar ke seberang. Meninggalkan kedua temannya yang asik dengan pikirannya masing-masing. Di lain sisi, pemuda 1 masih sibuk mengeluh. 2560 kalimat keluhan telah keluar dari mulutnya hari ini. Pemuda 2 pun masih sibuk dengan khayalannya. Senyumnya semakin lebar. Semakin lama, semakin indah saja tampaknya.

Beberapa jam kemudian, kembalilah pemuda 3 dengan perahu yang penuh dengan harta karun. Pemuda 1 dan 2 hanya bisa bengong, gigit jari melihat temannya. Penyesalan selalu datang terlambat bukan? :)


Moral Cerita:
* Orang yang pesimis dan hanya bisa mengeluh tidak akan sukses
* Hanya menghayal tapi malas bertindak juga bukan solusi sukses
* Mimpi tidak akan terwujud tanpa tindakan nyata.
* Orang sukses berani bermimpi dan berani berjuang untuk mewujudkan mimpinya.

38 komentar:

  1. kunjungan balasan..(sepertinya pertamaxxxx..)itulah manusia selalu berkhayal didahulukan tanpa mau berbuat terlebih dahulu untuk mensukseskan khayalannya hehehe... tapi emang enak sih klo berkhayal salam kenal kembali dari Bandung.

    Salam sukses n ay lap yu pulll

    BalasHapus
  2. @ Budy Santoso:

    iya begitulah..
    thanks atas kunjungan baliknya, mas :)
    salam sukses..

    BalasHapus
  3. MOTIVASI YANG BAGUS, KITA MEMANG TIDAK BISA HANYA BERPANGKU TANGAN UNTUK MENDAPATKAN APA YANG KITA IMPIKAN. PERJUANGAN TANPA LELAH ADALAH SATU-SATUNYA JALAN UNTUK MERAIH DAN MEWUJUDKAN IMPIAN KITA.

    KONON KEBERUNTUNGAN JUGA MERUPAKAN SALAH SATU FAKTOR YANG MENENTUKAN KEBERHASILAN KITA. DAN HANYA DAO YANG TULUS SETELAH KITA BERUSAHA KERAS YANG AKAN MENDEKATKAN KITA DARI KEBERUNTUNGAN TERSEBUT.

    TRIMS TELAH MEMBERIKAN MOTIVASI YANG MEMBANGKITKAN SEMANGAT SAYA.

    BalasHapus
  4. mantaps nich sobat artikelnya, memang benar kalau mau sukses bersiaplah lakukan action, jangan hanya dimult aja, lakukan dan laksanakan apa yang sudah terencana.
    salam sukses

    BalasHapus
  5. mantap Mas motivasinya, get your dream comes true...

    BalasHapus
  6. Great... sangat inspiratif.. Sgala hal, memang perlu motivasi, perencanaan dan action..


    Salam dari 'celotehwarna'

    BalasHapus
  7. jaaahhhh biarpun blogku namanya malessbanget tapi yang punya gak pemalas yang kayak diceritakan itu loh..... hahahahaha

    penting semangat dan jangan pernah menyerah..... :D

    BalasHapus
  8. motifatif sekali bro:). Kesuksesan emang butuh perencanaan mulai dai A sampai Z. Semua harus jelas. salam kenal z bro:)

    BalasHapus
  9. Seperti itulah gambaran kehidupan. Pada dasarnya keinginan manusia untuk hidup bahagia, makmur, sukses itu "SAMA". Tetapi dalam upaya mendapatkannya yang berbeda.
    Salam ngeblog..

    BalasHapus
  10. abisnyaa.. menghayalkan enak :D

    BalasHapus
  11. bener-bener inspiratif
    jadi tambah semangat ngejar cita-cita

    BalasHapus
  12. kalo hanya mngeluh dan membayangkan apa yang ada diangan tanpa ada usaha untuk mewujudkannya, semua akan terasa sia-sia

    BalasHapus
  13. @ pelangi anak:

    saya setuju dengan komentar anda..
    tanpa usaha, tidak akan ada hasil..
    Dan saya yakin keberuntungan akan datang pada mereka yang mau berusaha dan berdoa..
    Terima kasih atas komentarnya..
    Semoga bermanfaat :)

    BalasHapus
  14. @ Heru:

    setuju, mas..
    action, action dan action!! :D

    BalasHapus
  15. @ Bulz:

    terima kasih, mas :)
    let's get our dream come true..

    BalasHapus
  16. @ Andi Suhandi:

    thanks, mas Andi :)
    salam..

    BalasHapus
  17. @ vie_three:

    iy2, Vie ^^"
    hahaha
    yupz.. semangat!! :D

    BalasHapus
  18. @ Kharis Sulistiyono:

    thanks bro..
    salam kenal juga :D

    BalasHapus
  19. @ endangkusman:

    iya, mas..
    bedanya apakah orang itu mau bertindak untuk mewujudkan impiannya atau tidak..
    Terima kasih :)

    BalasHapus
  20. @ fandhie:

    hahaha.. iya bro :D

    BalasHapus
  21. @ berita unik:

    terima kasih :)
    semoga bermanfaat..

    BalasHapus
  22. @ Financial Adviser:

    setuju, mas :)

    BalasHapus
  23. terutama berani bermimpi BESAR Mas...

    BalasHapus
  24. saya termasuk malas bertindak, ide sih numpuk di otak tapi ga ada yang jalan :((

    BalasHapus
  25. @ Mas WIen:

    SANGAT SETUJU, mas :D
    mimpi yg besar akan menciptakan pencapaian yg besar..

    BalasHapus
  26. @ Made Gelgel:

    hahaha..
    iya kadang2 saya juga, mas.. :)

    BalasHapus
  27. setuju! org yg cuma ngeluh dan no action itu ga akan berhasil! cerdas gan!

    BalasHapus
  28. @ Andie Gokil:

    thanks, bro :)

    BalasHapus
  29. sesuai dengan tema kontes tempo hari ya mas...
    stop dreaming start acting...

    BalasHapus
  30. Betuull...
    Mengeluh saja tidak akan merubah nasib kita.
    Ayoooooo SEMANGAT BERUSAHAAAA....
    Ups terlalu semangat ya..

    BalasHapus
  31. untuk meraih sukses,perlu perjuan9an..
    men9eluh dan men9hayalmah nda cuukup heheh..

    yap,makasi solusinya :)

    BalasHapus
  32. @ Iwankus:

    bukan ngomongin kontes, mas :)

    BalasHapus
  33. @ Tanti:

    Semangaatt :)

    BalasHapus
  34. @ wi3nd:

    sama2 :D
    semoga bermanfaat..

    BalasHapus
  35. yang penting segera beraksi wujudkan mimpi kita, jangan hanya duduk berkhayal saja ^_^

    mSangat menginspirasi mas wellsen^_^
    salam

    BalasHapus
  36. @ Alfred:

    iya, mas..
    thanks.. :)

    BalasHapus
  37. mantap artikel diatas. Berarti kita harus bermimpi, buat rencana, mengambil action. Dan terus mensyukuri perjalanan kita menuju sukses.

    BalasHapus
  38. Monterey Neighborhood Meatshops are stand-alone outlets that exclusively sell a wide range of Monterey pork and beef cuts, as well as Monterey Ready-to-Cook Meats, Magnolia Chicken, Purefoods hotdogs and other selected San Miguel products.

    BalasHapus

Saya mengharapkan partisipasi anda dalam blog ini. Jadi jangan sungkan untuk ikut menuliskan komentar anda pada kotak komentar yang telah tersedia di bawah ini :)